[MONITORING BPD TERKAIT PEMANFAATAN TONG KOMPOSTER DI DESA KESIMAN KERTALANGU] 
Rabu, 21 Januari 2026 — Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Kesiman Kertalangu melaksanakan kegiatan monitoring terkait pemanfaatan bantuan Tong Komposter yang telah diserahkan kepada masyarakat.
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bantuan yang diberikan berfungsi optimal dalam mengelola sampah organik rumah tangga secara mandiri. Dengan pemanfaatan yang tepat, diharapkan volume sampah dapat berkurang secara signifikan, sekaligus bisa menghasilkan pupuk organik bagi warga.
Mari terus konsisten dalam mengelola sampah dari sumbernya demi mewujudkan lingkungan Desa Kesiman Kertalangu yang lebih bersih dan asri!
.
..
...
#KesimanKertalangu #BPDKesimanKertalangu #LingkunganHidup #KelolaSampah #TongKomposter


